Tuesday, March 19, 2013

Bisnis Online Berbagi Link Adf.ly

Adf.ly merupakan kategori bisnis online periklanan online yang memanfaatkan link sebagai sistem kerja utama. sistemnya, adfly menawarkan perpendekan link, yang mempermudah netter (pengguna internet) dalam mengingat dan mengetikkan alamat situs atau 'link'.

Contoh: link www.semuadolar.blogspot.com dapat di persingkat menjadi http://adf.ly/abcdef

Sistem kerja Adf.ly

Ketika link www.semuadolar.blogspot.com yang sudah dipersingkat adf.ly (http://adf.ly/abcdef) di klik, maka akan muncul halaman perantara yang berisi iklan produk advertiser (promosi) dan terdapat timer waktu selama bebearapa detik yang akan berubah menjadi tulisan 'SKIP AD', klik lah tulisan 'SKIP AD' tersebut untuk masuk ke situs yang kita tuju (www.semuadolar.blogspot.com). Update terbaru, adfly juga memiliki sistem CPM.

Dari sistem diatas dapat diambil kesimpulan bahwa adf.ly menampilkan iklan/produk yang merupakan keuntungan bagi nya, karena iklan/produk yang ditampilkan tersebut berpeluang memikat orang yang melihatnya.

Sedangkan keuntungan bagi kita yang menggunakan layanan perpendekan link adf.ly adalah mendapatkan komisi, dimana komisi tersebut dihitung dari jumlah pengunjung link yang telah kita persingkat di adf.ly, semakin banyak yang mengunjungi link yang kita persingkat maka semakin banyak jumlah komisi nya. Mengapa kita diberi komisi? karena kita sudah membantu mereka berpromosi (menampilkan iklan/produk mereka).

Jumlah komisi yang akan kita peroleh adalah sekitar $5/10.000 kunjungan, artinya apabila link yang anda persingkat di adf.ly dikunjungi/di klik oleh orang lain hingga 10.000 kali, maka anda akan mendapatkan komisi $5, yang akan ditransfer ke rekening Paypal, Payoneer ataupun rekening online lainnya.

Jika anda berminat, silahkan mendaftar disini: adf.ly

Setelah mendaftar, konvert (persingkat) link-link yang ada di blog anda menjadi link adf.ly, saran saya jangan semuanya, cukup link2 yang menuju keluar saja (bukan link menuju postingan yang ada di blog anda) karena akan mengganggu kenyamanan pembaca blog anda.

Kira-kira anda mengerti maksudnya? Memang agak ribet untuk memahaminya, menulis postingan ini saja saya kebingungan :D karena bagi pemula sistemnya agak sulit untuk dipahami dan di tuliskan, semoga saja dapat dipahami ya, nanti saya update lagi untuk memaksimalkan penghasilan Adf.ly.
Share: